JAKARTA--Rencana pengangkatan CPNS baru dari saringan tenaga honorer kategori 2 (K2) terus berkembang.
Pemerintah saat ini
sedang menuntaskan penyusunan formasi CPNS baru tadi.
Pengangkatan dilakukan dengan cara ujian tulis antar
sesama tenaga honorer K2 September mendatang.
Kepala Biro Hukum dan Humas Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara
dan Reformasi Birokrasi (Kemen PAN-RB) M. Imanuddin mengatakan target penyusunan formasi CPNS baru dari
saringan tenaga honorer K2 tuntas Juli mendatang.